Tautan-tautan Akses

Konsumen AS Terima $9,8 Miliar Ganti Rugi VW Diesel


Ratusan mobil diesel Volkswagen dan Audi yang dibeli kembali karena kasus penipuan teknologi emisi, diparkir di sebuah lapangan dekat Victorville, dekat California, 28 Maret 2018. (Foto: Reuters)
Ratusan mobil diesel Volkswagen dan Audi yang dibeli kembali karena kasus penipuan teknologi emisi, diparkir di sebuah lapangan dekat Victorville, dekat California, 28 Maret 2018. (Foto: Reuters)

Komisi Perdagangan Federal (Federal Trade Commission/FTC) mengatakan pembeli kendaraan Volkswagen di Amerika menerima lebih dari $9,8 miliar dalam penyelesaian sengketa.

Volkswagen setuju membeli kembali atau memperbaiki lebih dari 550 ribu kendaraan dieselnya yang dinilai mencemari udara Amerika setelah mengakui pada 2015 bahwa perusahaan itu menggunakan perangkat lunak rahasia untuk menipu hasil uji emisi.

Dalam laporan akhir tentang ganti rugi itu itu, FTC mengatakan, lebih dari 86 persen konsumen yang menyelesaikan klaim itu memilih mengembalikan mobil mereka melalui pembelian kembali atau pemutusan sewa lebih awal daripada mendapat perbaikan.

Volkswagen membayar lebih dari $9,5 miliar, sedangkan pemasok VW diesel Robert Bosch membayar lebih dari $300 juta kepada konsumen Amerika.

Sebagian besar yang dicakup ganti rugi itu adalah kendaraan diesel 2,0 liter.

Skandal itu memicu reaksi global terhadap kendaraan diesel yang sejauh ini telah membuat VW membayar $33,3 miliar berupa denda, pinalti, pembelian kembali kendaraan, dan ganti rugi lain.

VW pada 2017 mengaku bersalah telah menipu, menghambat jalannya sidang pengadilan dan memalsukan pernyataan sebagai bagian dari penyelesaian $4,3 miliar yang dicapai dengan Departemen Kehakiman Amerika.[ka/pp]

XS
SM
MD
LG