Tautan-tautan Akses

Pasukan Nigeria Tewaskan 16 Tersangka Militan


Warga mengerumuni rongsokan mobil yang meledak di lokasi gereja di Yelwa, Bauchi (3/6).
Warga mengerumuni rongsokan mobil yang meledak di lokasi gereja di Yelwa, Bauchi (3/6).

Baku tembak pasukan Nigeria dengan milisi Islamis radikal di Maiduguri, Nigeria Timur-laut, telah menewaskan 16 tersangka militan Selasa malam (5/6).

Panglima Satuan Tugas Gabungan Nigeria, Kolonel Victor Ebhaleme, mengatakan tembak-menembak terjadi sekitar daerah Lawan Bukar dan Shehuri yang berpenduduk padat di kota itu. Pasukan Nigeria telah menyita senjata dan amunisi dari para tersangka dan menghancurkan sebagian bom buatan mereka.

Maiduguri adalah pangkalan militan sekte Boko Haram, yang mengatakan keinginan mereka untuk menegakkan negara Islam di Nigeria Utara dan tidak mengakui pemerintah atau undang-undang dasar negara.

Gerombolan itu mengaku bertanggung jawab atas pemboman bunuh diri hari Minggu di sebuah gereja di kota Bauchi, yang menewaskan sedikitnya 15 orang. Boko Haram telah membom beberapa gereja sebelumnya, termasuk satu gereja dekat ibukota Abuja, hari Natal lalu, dimana lebih dari 30 orang tewas.

Militan itu dituduh telah membunuh ratusan orang di Nigeria, sebagian besar di utara, sejak tahun 2009.

Negara berpenduduk 150 juta itu kira-kira separuh beragama Islam yang sebagian besar di utara, dan separuh lagi Kristen yang mendominasi bagian selatan negara itu.

Recommended

XS
SM
MD
LG