Tautan-tautan Akses

Zimbabwe Tunggu Hasil Referendum Pembatasan Masa Jabatan Presiden


Petugas pemilu Zimbabwe menghitung surat suara di Harare (16/3).
Petugas pemilu Zimbabwe menghitung surat suara di Harare (16/3).

Rakyat Zimbabwe sedang menunggu hasil referendum atas sebuah konstitusi baru yang akan membatasi masa jabatan presiden untuk pertama kalinya dalam sejarah negara tersebut.

Rancangan konstitusi itu akan membatasi masa jabatan lima tahun hanya dua kali.
Presiden Robert Mugabe yang berusia 89 tahun dan saingannya, Perdana Menteri Morgan Tsvangirai, mendukung rancangan tersebut sehingga rancangan itu diperkirakan akan disetujui. Pihak berwenang memperkirakan hasil resmi referendum hari Sabtu akan keluar dalam beberapa hari mendatang.

Kedua pemimpin itu memerintah Zimbabwe berdasarkan kesepakatan pembagian kekuasaan, setelah kekerasan maut mencemari pemilu tahun 2008. Namun keduanya masih saling bertentangan.

Konstitusi baru itu akan memuluskan jalan bagi pemilihan presiden dan parlemen akhir tahun ini, mengakhiri kesepakatan perbagian kekuasaan dan membatasi sejumlah wewenang presiden. Konstitusi baru akan menggantikan undang-undang dasar tahun 1980 yang disusun sewaktu Zimbabwe meraih kemerdekaannya dari Inggris.

Recommended

XS
SM
MD
LG