Tautan-tautan Akses

Uber Tawarkan Vaksin Anti-Flu Gratis


Kantor pusat perusahaan Uber di San Francisco, California (foto: ilustrasi).
Kantor pusat perusahaan Uber di San Francisco, California (foto: ilustrasi).

Layanan taksi Uber kini menawarkan suntikan vaksin anti-flu gratis kepada pelanggannya di sejumlah kota di Amerika.

“Ini musim flu, kami akan mengantarkan paket-paket layanan anti-flu gratis ke seluruh Amerika”, ujar perusahaan Uber dalam blog-nya.

“Ketika Anda menerima sebuah paket, Anda punya opsi untuk meminta suntikan anti-flu gratis dari seorang perawat terdaftar hingga lima orang,” tambah Uber.

Menurut Pusat Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Amerika CDC, flu menulari 5% hingga 20% penduduk setiap tahun. Tahun 2014 lalu, lebih dari 4.000 orang meninggal di Amerika akibat flu.

Uber mengatakan mendaftar untuk suntik anti-flu ini sama sederhananya dengan membuka aplikasi Uber dan memilih pilihan “kesehatan” dan meminta “paket layanan anti-flu”, yang mencakup seorang perawat terdaftar yang akan menyuntikkan vaksin itu pada Anda.

Vaksin gratis ini hanya tersedia pada hari Selasa, dalam durasi empat jam saja.

“Semua vaksin – yang layak diberikan pada anak usia 4 tahun ke atas – akan diberikan oleh seorang perawat terdaftar melalui “Pasport Health”, ujar Uber. Ditambahkannya, “Semua informasi dan dokumen yang disetujui itu hanya diketahui oleh penerima dan perawat yang bersangkutan”.

Ini bukan layanan pertama suntikan anti-flu yang ditawarkan Uber. Menurut blog Uber, dalam tiga tahun terakhir ini perusahaan itu sudah memberikan suntikan “dari Boston hingga Cape Town”. Layanan itu diberikan di sejumlah kota di Amerika, termasuk Boston, Chicago, Houston dan Washington DC. [em/al]

XS
SM
MD
LG