Tautan-tautan Akses

Salma Arastu, Ahli Kaligrafi yang Sukses Berbisnis di AS


Salma Arastu sedang melukis di studionya di kota Berkeley, California (courtesy photo).
Salma Arastu sedang melukis di studionya di kota Berkeley, California (courtesy photo).

Salma Arastu, artis asal India yang mahir melukis kaligrafi, sibuk memenuhi permintaan pelanggan dalam bulan Ramadan ini dengan membuat kartu-kartu ucapan selamat.

Dalam bulan Ramadan, warga Muslim Amerika saling mengucapkan “Ramadan Mubarak” kepada satu sama lain, dan saat ini, sudah mulai sibuk mencari-cari dan membeli kartu ucapan “Eid Mubarak” untuk dikirim kepada sanak-keluarga dan handai-tolan, baik di dalam negeri, maupun ke luar Amerika. Salma Arastu, artis pembuat kartu-kartu ucapan selamat dan pelukis kaligrafi, sibuk memenuhi permintaan pelanggan dalam bulan Ramadan ini.

Salma Arastu lahir di Rajasthan, India dari keluarga Hindu, membawa cacad lahir, dengan tangan kirinya tumbuh tanpa jari-jari. Kendatipun demikian, dia berhasil menyandang gelar Master di bidang seni lukis dari Universitas Maharaja Sayajirao di Baroda, negara bagian Gujarat. Salma kemudian memeluk agama Islam, melalui pernikahan dengan suaminya.

Sambil memperdalam agamanya yang baru, dia mempelajari seni kaligrafi dan menggunakan kekayaan warna-warni dalam ekspresi seninya. Tak terasa, 30 tahun telah berlalu, karya-karya seni Islami yang dilahirkannya tak terhingga banyaknya.

Contoh kartu ucapan selamat dengan hiasan kaligrafi yang diproduksi oleh Salma Arastu (courtesy photo).
Contoh kartu ucapan selamat dengan hiasan kaligrafi yang diproduksi oleh Salma Arastu (courtesy photo).
“Saya sungguh yakin, energi mengalir ke dalam diri saya dari hati sanubari, ke tangan-tangan saya, kemudian tertuang ke kanvas atau ke medium lain. Saya tidak pernah tahu saya dapat menjadi seniman, saya tidak menyadari kalau saya dapat berbuat begini banyak. Semua ini adalah berkah,” ujar Salma.

Bermula dari keinginan mengasuh kedua anaknya sendiri, dan membantu menambah penghasilan suami, Salma memilih untuk tidak bekerja di luar rumah, setiba di Bethlehem, Pennsylvania, dari India, tahun 1987.

Dia mendisain kartu-kartu ucapan selamat dan bekerjasama dengan bisnis percetakan setempat yang mencetak dan menjual karya-karya ciptaannya. 25 tahun telah berlalu, bisnis kartu dan lukisan Salma telah jauh berkembang. Kini, ia dan keluarga bermukim di kota Berkeley, negara bagian California, di mana Salma memiliki studio sendiri. Dengan anak-anaknya yang sekarang telah dewasa, ia lebih leluasa berkreasi.

Apakah bisnisnya tetap lancar, sementara ekonomi Amerika beberapa tahun belakangan ini lesu, Salma menjawab: “Agaknya, memang sedikit menurun, tentu, tetapi masih saja banyak langganan saya, langganan tetap saya, dan setiap tahun, saya selalu mendapat langganan baru. Selama Ramadan, saya sangat sibuk, sepanjang hari, melayani telpon, menjawab email, memproses pesanan, mengepak, mengirim, dan sibuk ke sana-sini.”

Contoh kartu ucapan selamat dengan hiasan kaligrafi yang diproduksi oleh Salma Arastu (courtesy photo).
Contoh kartu ucapan selamat dengan hiasan kaligrafi yang diproduksi oleh Salma Arastu (courtesy photo).
Pindah ke Pantai Barat tujuh tahun lalu, karena pekerjaan suaminya, Salma dengan cepat pula beradaptasi dan kian mencintai tempat tinggalnya kini. Apakah besar komunitas Muslimnya? Salma bercerita dengan antusias: “Ada banyak penduduk Muslim di Berkley, San Francisco, Freemont, San Jose; amat banyak. Banyak pula pasar halal, masjid, dan . . . di Universitas Berkley ada Persatuan Mahasiswa Muslim, yang selama bulan Ramadan, menyediakan Iftar bagi pengunjung setiap hari.”

Menggabungkan spiritualitas dunia Timur dan teknik lukis Barat yang ditekuninya selama bertahun-tahun, karya seni Salma Arastu telah menerima banyak penghargaan. Dia telah mengadakan pameran keliling di banyak tempat, dan ratusan lukisannya telah menjadi koleksi pribadi di AS, Jerman, India, Iran dan negara-negara Arab. Dia memiliki dua situs tempat mengekspresikan karya seninya, yaitu www.salmaarastu.com dan www.yourtruegreetings.com.
XS
SM
MD
LG