Tautan-tautan Akses

DK PBB Tuntut Pembebasan Sandera di Burkina Faso


Suasana sidang Dewan Keamanan PBB (Foto: dok).
Suasana sidang Dewan Keamanan PBB (Foto: dok).

Dewan Keamanan PBB mengutuk penahanan presiden, perdana menteri dan para menteri lainnya di Burkina Faso oleh para anggota pengawal presiden yang memberontak.

Dewan Keamanan PBB dengan suara bulat menuntut pembebasan segera presiden, perdana menteri dan lain-lain yang sedang disandera di Burkina Faso oleh para anggota pengawal presiden yang memberontak.

Dewan Keamanan mengutuk dengan sangat keras penahanan itu. Sekjen PBB Ban Ki-moon mengatakan ia sangat marah dan menyebutnya pelanggaran terang-terangan undang-undang dasar Burkina Faso.

Menurut laporan, para anggota pengawal presiden yang mendukung presiden terguling Blaise Compaore menerobos masuk ke dalam rapat Kabinet dan menangkap Presiden sementara Michel Kafando, Perdana Menteri Yacouba Isaac Zida, dan para menteri lainnya.

Para saksi mengatakan tentara mendirikan barikade sekeliling istana presiden. Suara tembakan pecah beberapa jam kemudian ketika tentara yang mendukung para penculik berusaha membubarkan pemrotes di luar istana. Belum jelas apakah ada korban dan tentara belum mengajukan tuntutan.

XS
SM
MD
LG