WFP Lanjutkan Bantuan Pangan bagi Pengungsi Suriah

Direktur Eksekutif Program Pangan Dunia (WFP), Ertharin Cousin (foto: dok).

Program Pangan Dunia (WFP) telah memulai kembali programnya menyediakan kupon makanan bagi para pengungsi Suriah.

Program Pangan Dunia (WFP) telah memulai kembali programnya menyediakan kupon makanan bagi para pengungsi Suriah di lima negara, setelah penggalangan dana besar-besaran selama sepekan.

Badan PBB tersebut berhenti membagikan kupon itu pekan lalu, seraya menyatakan WFP memerlukan 64 juta dolar untuk memenuhi kebutuhan 1,7 juta pengungsi pada bulan Desember.

WFP hari Selasa (9/12) menyatakan bahwa sejak itu pemerintah dan perorangan telah menyumbang 80 juta dolar.

Direktur Eksekutif WFP Ertharin Cousin menyebut jumlah tersebut merupakan curahan dukungan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Kupon makanan itu memungkinkan para pengungsi membeli makanan dari para pedagang lokal di Yordania, Lebanon, Turki, Irak dan Mesir.