Setelah Berobat Selama Tiga Bulan, Presiden Nigeria Kembali ke Tanah Air

Pendukung Presiden Muhammadu Buhari berunjuk rasa untuk mnyatakan dukungan mereka di air mancur Unity di Abuja, Nigeria, 11 Agustus 2017.

Presiden Nigeria Muhammadu Buhari hari Sabtu (19/8) kembali ke tanah air setelah menjalani perawatan medis di London selama lebih dari tiga bulan, tetapi pemerintah tidak memberi rincian lain tentang penyakitnya.

Kantor kepresidenan mengatakan Buhari akan menyampaikan pidato Senin pagi (21/8), yang akan disiarkan secara langsung ke seluruh negara itu, dan merujuk isu yang dihadapi presiden sebagai “masalah kesehatan”.

Awal tahun ini pemimpin berusia 74 tahun itu juga telah menjalani pengobatan di London, dan sempat mengatakan ia belum pernah menderita penyakit seberat ini dalam hidupnya. Ditambahkannya, ia telah menjalani transfusi darah.

Ketidakhadiran Buhari di negara itu dalam kurun waktu yang cukup lama telah membuat sejumlah orang menyerukan pergantian kepemimpinan dan mendesak militer supaya tetap loyal. Guna meyakinkan warga di negara berpenduduk terpadat di Afrika itu, baru-baru ini kantor kepresidenan merilis foto pejabat-pejabt yang mengadakan pertemuan dengan Buhari di London.

Buhari tidak menyampaikan pernyataan apapun ketika tiba di ibukota Abuja. Ia melangkah cepat keluar dari pesawat dan langsung menuju ke iring-iringan mobil. Warga Nigera, yang sebagian tampak bernyanyi, berbaris di sepanjang jalan untuk menyambutnya. [em]