Festival Musik Coachella di California Kembali pada April 2022

Penonton festival menghadiri Coachella Music & Arts Festival di Empire Polo Club pada Sabtu, 20 April 2019, di Indio, California. (Foto: AP/Amy Harris)

Festival Musik Coachella yang digelar di wilayah gurun California Selatan akan kembali untuk pertama kalinya dalam dua tahun pada April 2022, kata panitia.

Festival musik berusia 20 tahun ini, salah satu yang terbesar di dunia, batal digelar tahun 2020 karena pandemi virus corona. Sebelumnya panitia berusaha agar festival ini kembali pada Oktober 2021, berdasarkan laporan sejumlah media, namun rencana itu dicoret.

Festival ini mengumpulkan setengah juta penggemar musik di tempat terbuka di Indio, timur Los Angeles, selama dua minggu. Tanggal acara pada 2022 adalah pada akhir pekan 15-17 April dan 22-24 April, kata panitia dari Goldenvoice, perusahaan yang memproduksi konser dan festival, dalam sebuah pernyataan.

Pengisi acara untuk festival 2022 belum diumumkan. Namun musisi dan penyanyi yang tadinya masuk dalam daftar di 2020 termasuk Frank Ocean, Rage Against the Machine, dan Travis Scott.

Stagecoach, festival musik country yang juga diadakan di Indio, akan digelar setelah Coachella pada 29 April hingga 1 Mei.

Di seluruh dunia, pertunjukan langsung dibatalkan di tengah penyebaran COVID-19. Namun, pertunjukan semacam ini mulai kembali diadakan di Amerika Serikat dan sejumlah negara yang angka vaksinasinya meningkat sementara angka kasus positif menurun. [er/ah]