Tautan-tautan Akses

Nomor Pemenang Lotre 'Mega Millions' Bernilai $1 Miliar Diumumkan


Papan digital menampilkan jumlah perolehan jackpot lotre 'Mega Millions' dan 'Powerball' di sebuah kios koran di pusat kota Manhattan, New York, 19 Oktober 2018.
Papan digital menampilkan jumlah perolehan jackpot lotre 'Mega Millions' dan 'Powerball' di sebuah kios koran di pusat kota Manhattan, New York, 19 Oktober 2018.

Penantian jutaan orang yang membeli tiket undian jackpot Mega Millions, yang kini nilainya mencapai satu miliar dolar, berakhir ketika nomor pemenang diumumkan Jumat malam (19/10), yaitu 65-53-23-15-70.

Belum jelas siapa yang telah memenangkan nomor tersebut karena biasanya baru diketahui Sabtu atau Minggu. Namun jika belum ada yang memenangkan, maka undian itu akan terus bergulir hingga pengundian berikutnya yaitu hari Selasa (23/10), dengan nilai yang semakin besar pula.

Nilai undian yang diumumkan hari Jum’at ini adalah yang terbesar kedua yang pernah ada dalam sejarah Amerika. Yang pertama adalah nilai undian Powerball tahun 2016 yang mencapai 1,59 miliar dolar.

Orang-orang yang bermimpi berhenti dari pekerjaan mereka atau menyumbang untuk amal, beberapa hari terakhri ini telah antri di toko-toko ritel yang menjual undian Mega Millions dengan nilai jackpot lebih dari satu miliar dolar itu, meskipun peluang memenangkannya sangat kecil.

Peluang memenangkan Mega Millions adalah 1 banding 303.000.000.

Orang yang berhasil memenangkan undian jackpot enam nomor keberuntungan itu dapat mengklaim uang undian itu dengan dua cara, yaitu menerima pembayaran berkala selama 30 tahun, atau menerima satu pembayaran sekaligus. Jumlah yang akan diterima itu akan dikenai pajak federal, pajak negara bagian dan pajak lokal yang jumlahnya juga dapat mencapai puluhan juta dolar.

Jika pemilik undian gagal memenangkan Mega Millions, mereka dapat mengejar impian lain dengan ikut serta dalam loeter Powerball, yang akan diundi hari Sabtu (20/10) dengan nilai hadiah 430 juta dolar.

Kedua undian lotere itu dilakukan di 44 negara bagian Amerika, Washington DC dan Virgin Islands. (em)

XS
SM
MD
LG