Tautan-tautan Akses

Australia Dakwa 5 Pria Terkait Terorisme


Seorang petugas mengambil gambar sebuah perahu yang dirampas polisi Australia. Cairns, Australia. (foto: video grab)
Seorang petugas mengambil gambar sebuah perahu yang dirampas polisi Australia. Cairns, Australia. (foto: video grab)

Lima orang pria ditangkap pekan ini karena berusaha berlayar ke Indonesia untuk selanjutnya melakukan perjalanan ke Suriah untuk bergabung dengan kelompok-kelompok Islamis.

Pihak berwenang Australia mendakwa 5 orang pria dengan tuduhan yang berhubungan dengan terorisme hari Sabtu setelah mereka ditangkap sebelumnya pekan ini karena berusaha berlayar ke Indonesia dan seterusnya melakukan perjalanan untuk bergabung dengan kelompok-kelompok Islamis di Suriah.

Pria tersebut, termasuk ulama jihadis radikal Musa Cerantonio, dapat dikenakan hukuman maksimum penjara seumur hidup kalau didapati bersalah. Mereka akan tampil di pengadilan negara bagian Queensland hari Senin.

“Pria itu masing-masing dituduh melakukan persiapan untuk memasuki negara asing yang bertujuan untuk melakukan kegiatan bermusuhan,” kata Polisi Federal Australia dalam pernyataan.

Ke-5 pria itu ditangkap hari Selasa setelah menarik sebuah kapal 7-meter hampir 3.000 kilometer dari Melbourne ke Cairns, dari mana mereka berencana berlayar ke Indonesia.

Paspor pria itu telah dimatikan beberapa bulan lalu, kata Jaksa Agung Australia George Brandels, “karena tingkat keprihatinan mengenai maksud mereka sudah kami ketahui.” [gp]

XS
SM
MD
LG