Tautan-tautan Akses

Australia Mulai Menarik Pasukan dari Timor Timur


Australia mengatakan mereka sudah mulai menarik pasukan dari Timor Timur, dengan menyebut keadaan keamanan disana sudah mulai membaik.

Menteri Pertahanan Brendan Nelson mengatakan pasukan Australia berkekuatan kira-kira dua ribu orang akan tetap berada di Timor Timur.

Pasukan penjaga perdamaian dikerahkan untuk memulihkan ketertiban di negara muda itu, setelah dua bulan terjadinya protes dengan kekerasan oleh tentara Timor Timur yang telah dibebas-tugaskan. Australia memimpin pasukan tiga ribu orang, yang juga mencakup pasukan dari Malaysia, Selandia Baru, dan Portugal.

Pernyataan militer Australia hari ini mengatakan sebuah kapal angkutan dan 3 helikopter Blackhawk telah berangkat dari ibukota Timor Timur, Dili, dalam 10 hari yang lewat.

Militer mengatakan 100 tentara, 23 panser, dan beberapa staf logistik dan markasbesar juga akan dipulangkan ke Australia dalam beberapa minggu mendatang.

XS
SM
MD
LG