Tautan-tautan Akses

Powell: Korea Utara  Siap Memulai lagi Perundingan Enam Pihak  - 2004-11-18


Menteri Luar Negeri Amerika Colin Powell mengatakan Korea Utara mungkin telah siap memulai lagi perundingan enam pihak untuk menghentikan keadaan krisis mengenai ambisi nuklirnya.

MenLu Powell mengatakan kepada para wartawan dalam perjalanannya menuju Chili untuk menghadiri pertemuam puncak APEC bahwa Amerika telah melihat tanda-tanda dari Korea Utara ketika negara itu menyatakan Korea Utara tidak pernah bersikeras bahwa krisis ini hanya dapat diselesaikan melalui perundingan dengan Amerika.

Sebelumnya para pejabat Amerika mengatakan bahwa Washington berencana akan memanfaatkan pertemuan APEC ini, yang dimulai hari Sabtu lalu, guna membahas dengan negara-negara Cina, Jepang, Korea Selatan dan Rusia mengenai cara-cara agar Pyongyang dapat kembali ke meja perundingan.

Ke enam negara itu telah mengadakan tiga kali perundingan mengenai ambisi nuklir Korea Utara.

Korea Utara menolak menghadiri perundingan ke empat yang direncanakan diadakan bulan September lalu karena, para pakar yakin, Korea Utara menunggu hasil pemilihan presiden Amerika.

XS
SM
MD
LG