Tautan-tautan Akses

CIA Dilaporkan Harian Israel Pimpin Sarana Interogasi Rahasia di Yordania - 2004-10-14


Sebuah suratkabar Israel mengatakan badan intelijen pusat Amerika sedang memimpin sarana interogasi rahasia di Yordania, dan paling sedikit 11 orang yang dicurigai militan al-Qaida sedang ditahan disana. Dengan mengutip sumber dalam intelijen internasional, suratkabar ‘Haaretz’ mengatakan tempat yang pasti sarana tahanan itu tidak diketahui. Menurut laporan itu, penggunaan sarana tahanan asing memungkinkan pejabat Amerika menerapkan teknik interogasi yang dilarang dalam yurisdiksi hukum Amerika. Laporan Haarets tersebut dimuat hari ini setelah kelompok HAM Human Rights Watch yang berbasis di New York mengeluarkan laporan yang mengatakan paling sedikit 11 tersangka teror al-Qaida telah “hilang” ketika dalam tahanan Amerika. Pejabat Amerika belum menanggapi secara terbuka laporan suratkabar dan laporan organisasi HAM tadi. Pejabat Yordania menyebut laporan Haaretz itu tidak berdasar.

XS
SM
MD
LG