Tautan-tautan Akses

Rusia Bertekad Lancarkan Serangan Penangkal Terhadap Teroris Dimanapun di Dunia - 2004-09-09


Rusia mengatakan negara itu bersedia melancarkan serangan penangkal terhadap pangkalan teroris dimanapun di dunia. Jenderal Yuri Baluyevsky, kepala staff angkatan bersenjata Rusia, mengatakan kepada wartawan serangan demikian akan dilakukan sebagai cara terakhir dalam perang melawan terorisme. Rusia juga mengumumkan hadiah 10 juta dolar atas informasi yang membantu “menetralkan” dua orang tokoh separatis Chechnya. Dinas keamanan federal mengatakan kedua orang tersebut, mantan Presiden Chechnya Aslan Maskhadov dan pemimpin separatis Shamil Basayev, mendalangi penyanderaan maut anak sekolah pekan lalu dan serangan lain di Rusia. Kemarin, televisi Rusia menayangkan video yang katanya direkam oleh teroris dalam penyanderaan sekolah itu. Video tersebut menunjukkan anak-anak sekolah dan lain-lain berjubel di ruang olah raga sekolah yang dihubungkan dengan bahan peledak. Para pejabat Rusia mengatakan lebih dari 360 orang, termasuk 30 orang teroris, tewas dalam penyanderaan yang berakhir dengan ledakan, dan tembak-menembak hari Jumat.

XS
SM
MD
LG