Tautan-tautan Akses

Koalisi Multi Etnis Malaysia Menang Besar Dalam Pemilu - 2004-03-22


Koalisi pemerintahan multi etnis Malaysia telah merebut kemenangan besar dalam pemilihan umum nasional, dengan mengalahkan partai oposisi Islam keras. Partai koalisi PM Abdullah Ahmad Badawi yang dipimpin oleh Partai Persatuan Melayu, merebut kursi di parlemen dengan perbandingan 195 lawan 219 dan merebut suara mayoritas dalam 12 daripada 13 majelis umum kesultanan Malaysia. Masa jabatan pemerintah Malaysia selama 5 tahun belum lagi usai hingga bulan November yad, tetapi pemilihan umum memang telah diduga akan diselenggarakan sejak Abdullah mengambil tampuk pimpinan Assumed Oktober tahun lalu. Dia menggantikan PM Mahathir Mohammad, yang pensiun setelah berkuasa selama 22 tahun.

PM Malaysia Abdullah Ahmad Badawi telah dilantik hari ini, sehari setelah merebut kemenangan besar atas partai oposisi Islam. Partai Persatuan Melayu pimpinan Abdullah dan mitra-mitranya meraup hampir 90 persen kursi parlemen Minggu kemarin. Partai koalisi itu merebut suara mayoritas dalam 12 daripada 13 majelis umum. Berita-berita sebelumnya menyebutkan Partai Islam hanya merebut kemenangan tipis di kesultanan Kelantan, tetapi penghitungan suara kembali sedang dilakukan dan belum jelas hasilnya. Berbeda dengan seruan partai oposisi yang menginginkan diterapkannya hukum Islam secara ketat, koalisi Abdullah mencanangkan model Islam yang lebih progresif dan lebih toleran terhadap kaum non-Muslim. Kaum non-Muslim berjumlah 40 persen daripada seluruh penduduk Malaysia.

XS
SM
MD
LG