Tautan-tautan Akses

Bakal Kandidat Presiden AS Dari Partai Demokrat Teruskan Kampanye - 2004-01-29


Di Amerika Serikat, pemilihan pendahuluan kontestan calon Presiden dari partai demokrat telah memasuki tahap taktis yang baru, sehari setelah kemenangan Senator John Kerry di New Hampshire. Setelah 97 persen kertas suara dihitung, senator dari Massachusetts itu memperoleh 39 persen suara, disusul oleh mantan Gubernur Vermont Howard Dean yang memperoleh 26 persen suara. Senator Kerry, Dean, dan kontestan lainnya meneruskan kampanye mereka hari ini ke 7 negara bagian yang akan mengadakan pemilihan pendahuluan Selasa depan. Yang diperebutkan pekan depan adalah lebih dari 260 orang delegasi ke konvensi nasional partai demokrat, dimana partai itu akan menentukan calonnya untuk menantang Presiden Bush. Ke-7 negara bagian mempunyai 12 persen dari jumlah delegasi yang diperlukan untuk memenangkan pencalonan partai.

XS
SM
MD
LG