Tautan-tautan Akses

Dua Deegasi Kongres Amerika Bersiap Pergi ke Libia - 2004-01-22


Dua delegasi Kongres Amerika bersiap-siap untuk pergi ke Libia akhir pekan ini, setelah Tripoli memutuskan untuk menghentikan upaya menciptakan senjata pemusnah masal. Anggota Kongres, Tom Lantos, tokoh Demokrat dalam Komite DPR urusan Hubungan Internasional, mengatakan ia berencana mengadakan pembicaraan dengan para pejabat tinggi Libia, kemungkinan termasuk Kolonel Moammar Gadhafi. Satu rombongan para anggota Kongres Amerika yang lain, diketuai oleh anggota Kongres dari partai Repu-blik, Curt Weldon pun merencanakan untuk mengunjungi Libia. Curt Weldon adalah wakil ketua Komite angkatan bersenjata DPR. Sementara itu, para pakar senjata dari Amerika Serikat, Inggeris dan Badan Tenaga Atom Internasional telah berada di Tripoli untuk mulai membongkar persenjataan nuklir, kimia dan kuman Libia.

XS
SM
MD
LG