Tautan-tautan Akses

Korea Utara Usulkan Pemecahan Sengketa Program Nuklir - 2003-04-28


Amerika menyatakan Korea Utara telah mengajukan usul pemecahan dalam bentuk : negara komunis itu bersedia membatalkan program senjata nuklirnya kalau Washington bersedia memberi konsesi besar. Menteri luar negeri Amerika Colin Powell tidak merinci usul itu, kecuali mengatakan Korea Utara menghendaki "suatu yang besar." Powell mengatakan hari Senin usul itu diajukan dalam pembicaraan pekan lalu di Beijing antara wakil-wakil Korea Utara, Cina dan Amerika. Powell menambahkan Amerika sedang berkonsultasi dengan dengan sekutu di kawasan Asia sebelum menanggapi usul tersebut. Seorang pejabat pemerintahan Bush mengatakan usul itu merupakan kompilasi dari tuntutan lama Korea Utara yang antara lain mencakup bantuan ekonomi, pakta non agresi dan pengakuan diplomatik.

XS
SM
MD
LG