Tautan-tautan Akses

Spanyol Mendapat Dukungan Uni Eropa Dalam Sengketa Dengan Marokko - 2002-07-15


Uni Eropa mengatakan mereka mendukung Spanyol dalam sengketanya dengan Marokko mengenai sebuah pulau kecil di lepas pantai Afrika Utara. Sebuah pernyataan Uni Eropa yang dikeluarkan hari Sabtu menyatakan solidaritas penuh dengan Spanyol dan menyerukan kepada Marokko untuk menarik pasukannya segera dari pulau Perejil. Mentri LN Spanyol Ana Palacio membela pengiriman tiga kapal perang Angkatan Laut Spanyol ke kawasan itu dalam sebuah wawancara dengan suratkabar Spanyol El Mundo. Dua hari sebelumnya, Marokko menempatkan 12 prajurit di pulau yang tak berpenghuni itu. Mentri LN Spanyol Palacio mengtakan Spanyol melakukan apa yang harus dilakukan. Marokko mengatakan pasukannya berada di pulau itu untuk mendirikan sebuah pos pengawasan di pulau itu untuk memerangi terorisme dan imigran gelap yang menyeberang lewat Selat Gibraltar.

XS
SM
MD
LG