Tautan-tautan Akses

Iran dan Irak Bantah Laporan Deplu AS Soal Sponsori Terorisme - 2002-05-23


Iran dan Irak membantah tuduhan Amerika yang terbaru bahwa kedua negara mensponsori terorisme. Kantor berita pemerintah Iran mengatakan tuduhan yang dimuat dalam laporan tahunan Departemen Luar Negeri Amerika itu yang mencap Teheran sebagai pendukung terorisme yang paling aktif, tidak berdasar. Laporan Amerika – yang disiarkan kemarin itu – mengatakan Iran memberi bantuan kepada kelompok-kelompok yang menyerang Israel, termasuk anggota Hezbollah, Hamas dan gerakan Jihad Islam. Seorang jurubicara kementerian Iran dikutip mengatakan tuduhan tadi sesuai dengan kebijakan Amerika yang bermusuhan terhadap negaranya. Laporan Amerika tadi mengatakan Irak menyediakan pangkalan latihan bagi kelompok-kelompok teror anti-Israel. Suratkabar pemerintah Irak al-Thawra mengatakan kebijakan luar negeri Amerika sendiri menggalakkan terrorisme.

XS
SM
MD
LG