Tautan-tautan Akses

Partai Demokrat Minta Presiden Bush Sahkan RUU Reformasi Dana Kampanye - 2002-02-17


Pihak Partai Demokrat meminta Presiden Bush berjanji menandatangani undang-undang yang mereformasi cara pembiayaan kampanye pemilihan umum Amerika. Mereka mengatakan mungkin tidak ada peluang yang lebih baik dari sekarang ini untuk merombak proses politik bangsa. Pidato radio mingguan Partai Demokrat itu disampaikan hari ini oleh anggota Kongres Marty Meehan , ko-sponsor rancangan undang-undang reformasi yang disetujui pekan lalu oleh Dewan Perwakilan Rakyat. Rancangan undang-undang itu akan melarang perusahaan, serikat buruh dan perorangan memberi sumbangan yang tidak diatur kepada partai-partai politik dan akan membatasi mereka menyiarkan iklan isu-isu politik menjadi hanya pada masa 60 hari menjelang pemilihan. Senat sudah menyetujui rancangan undang-undang serupa. Sementara, Presiden Bush menyatakan tekad Amerika Serikat untuk memerangi terorisme sewaktu singgah di Alaska dalam perjalanan ke Asia. Dalam pidato hari ini di pangkalan udara Elmendorf, Presiden Bush mengatakan tidak ada gua yang cukup dalam bagi teroris untuk bersembunyi dari keadilan Amerika. Ia mengatakan, cara terbaik untuk melindungi wilayah Amerika adalah, mengutip kata-katanya, dengan "melepas tali-kekang militer Amerika." Bush mengatakan ia akan membahas terorisme dan isu-isu ekonomi sepanjang lawatan enam-hari ke Asia, yang mencakup Jepang, Korea Selatan dan Cina. Pertemuan dengan para pejabat Jepang akan dimulai hari Senin.

XS
SM
MD
LG