Tautan-tautan Akses

Gencatan Senjata Israel-Palestina Terancam Gagal - 2001-07-02


Dua bom mobil meledak dekat Tel Aviv, satu hari sesudah pasukan Israel membunuh 5 orang Palestina di Tepi Barat, sehingga semakin mengancam persetujuan gencatan senjata yang rapuh. Pengeboman hari ini di kota Yehud tidak mengakibatkan korban luka yang serius. Kelompok Palestina radikal menyatakan bertanggung-jawab atas insiden itu. Minggu malam sebuah helikopter meriam Israel menembakkan misil-misil terhadap sebuah mobil dekat kota Jenis, menewaskan tiga anggota kelompok militan, Jihad Islam. Pemimpin Palestina Yasser Arafat menyebut serangan ini pelanggaran terang-terangan terhadap persetujuan gencatan senjata 13 Juni yang ditengahi Amerika. Dia mendesak masyarakat internasional agar mengutuk Israel. Dalam insiden maut lainnya hari Minggu, dua orang anggota militan Palestina Hamas tewas dalam tembak-menembak dengan tentara Israel. Israel mengatakan, orang-orang pria itu sedang memasang sebuah bom di tepi jalan dekat pangkalan militer Israel.

XS
SM
MD
LG