Tautan-tautan Akses

Oposisi Lebanon Setujui Pemerintahan Persatuan


Oposisi Lebanon, yang mencakup Hezbollah, telah menyetujui pembentukan pemerintahan persatuan yang diusulkan oleh bakal Perdana Menteri Saad Hariri.

Sumber-sumber mengatakan para pemimpin oposisi mencapai persetujuan dalam pertemuan Jumat malam, dan bahwa Kabinet baru dapat dibentuk dalam dua hari mendatang.

Hariri mengetuai koalisi yang didukung Amerika dan Saudi yang memenangkan pemilihan bulan Juni melawan para politisi yang bersekutu dengan Hezbollah dan didukung oleh Suriah dan Iran.

Sejak itu dia telah menjadikan pembentukan pemerintahan persatuan prioritas utamanya, tetapi usaha tersebut terhalang oleh perselisihan mengenai siapa yang akan mengisi posisi-posisi penting Kabinet.

Kabinet baru dengan 30 menteri itu akan mencakup 15 menteri dari koalisi Hariri, 10 dari oposisi, dan 5 akan dipilih oleh Presiden Michel Suleiman.

XS
SM
MD
LG