Tautan-tautan Akses

Christopher Hill Memeriksa Proses Pelumpuhan Fasilitas Pembuat Bom di Yongbyon


Utusan khusus Amerika untuk masalah nuklir berada di Korea Utara untuk kunjungan 3 hari yang jarang dilakukan dengan tujuan memonitor pelumpuhan program senjata nuklir dan meninjau deklarasi semua aktifitas nuklir Pyongyang yang sudah janjikan.

Asisten mentri luar negri Amerika, Christopher Hill tiba hari ini. Dia akan memeriksa proses pelumpuhan fasilitas pembuat bom di Yongbyon. Usaha pelumpuhan sudah dimulai awal bulan lalu. Korea Utara sudah berjanji akan menyelesaikan proses itu menjelang akhir tahun ini.

Hill juga bertemu dengan utusan Korea Utara Kim Kye Kwan dan beberapa pejabat tinggi lainnya guna membahas janji negara itu untuk mengumumkan semua kemampuan senjata nuklirnya.

Hill mengatakan kepada para wartawan di Pyongyang bahwa dia berharap deklarasi itu sifatnya menyeluruh. Katanya, Korea Utara harus menanggapi kekawatiran Amerika Serikat akan kemungkinan program pengayaan uranium rahasia yang belum diakui Pyongyang.

XS
SM
MD
LG