Tautan-tautan Akses

Perusahaan Rusia Bantah Rencana Sediakan Jet Tempur Bagi Syria


Salah satu suratkabar Rusia mengatakan Rusia sudah mulai mengirim pesawat-pesawat jet ke Siria sebagai bagian dari kontrak bernilai satu milyar dolar, tetapi perusahaan yang memonopoli perdagangan senjata Rusia membantah laporan tersebut.

Suratkabar Kommersant edisi hari Selasa memberitakan pengiriman lima jet interseptor MiG-31-E buatan Rusia untuk Siria sudah dimulai, dan bahwa Rusia juga bermaksud mengirim pesawat tempur MiG-29M yang jumlahnya tidak disebutkan.

Namun, direktur perusahaan monopoli perdagangan senjata Rusia, ROSOBORONEXPORT, memberitahu para wartawan pada pameran pesawat udara Le Bourget dekat Paris bahwa Rusia tidak mempunyai rencana mengirim jet tempur ke Siria ataupun Iran.

Jurubicara Kementrian Luar Negeri Rusia dalam reaksinya atas laporan pers itu mengatakan semua transaksi senjata Rusia mematuhi kewajiban dan hukum internasional yang ditetapkan oleh berbagai perjanjian dan resolusi PBB.

XS
SM
MD
LG