Tautan-tautan Akses

Jenderal David Richards: NATO Bertekad Lanjutkan Misi di Afganistan


Panglima pasukan pimpinan NATO di Afganistan mengatakan aliansi itu bertekad melanjutkan misinya di negara yang dikoyak perang itu, termasuk mengirim ribuan pasukan tambahan untuk menanggulangi ancaman Taliban.

Dalam kunjungan ke kota Kandahar, Afganistan selatan Jum’at kemarin, Jenderal NATO David Richards mengatakan, Amerika Serikat akan menyediakan sebagian peningkatan itu dengan memperpanjang penugasan lebih dari tiga ribu anggota pasukan Amerika selama empat bulan. Dia tidak menjelaskan negara anggota NATO lainnya yang akan mengirim pasukan tambahan.

Juga hari Jumat, di Brussels para menteri luar negeri NATO telah sepakat untuk mengambilalih inisiatif dalam menghadapi Taliban di Afganistan. Sekretaris Jenderal NATO Jaap de Hoop Scheffer mengatakan, para menteri telah berjanji meningkatkan pendanaan dan sumber-daya tambahan dalam membantu pembangunan dan rekonstruksi Afganistan. Katanya, soal pasukan tambahan NATO akan dibahas pada pertemuan aliansi itu di Seville, Spanyol, bulan depan.

XS
SM
MD
LG