Tautan-tautan Akses

Persiapan Dilakukan Bagi Upacara Pemakaman Kenegaraan Gerald Ford


Persiapan sedang dilakukan bagi upacara pemakaman kenegaraan terhadap mantan Presiden Gerald Ford yang meninggal dunia hari Selasa dalam umur 93 tahun. Para pejabat pemerintah Federal telah mengumumkan lima hari kebaktian bagi menghormati Ford dimulai dengan acara tertutup dekat rumahnya di Kalifornia hari Jum’at.

Peti jenazahnya kemudian akan diterbangkan ke Washington untuk disemayamkan dengan kebesaran kenegaraan di rotunda Gedung Kongres.

Pemakaman kenegaraan akan diselenggarakan Sabtu petang disusul dengan upacara kebaktian di National Cathdral di Washington hari Selasa. Jenazah mantan presiden Ford kemudian akan dibawa ke kota asalnya di Michigan dan dimakamkan hari Rabu di halaman perpustakaannya di sana.

Ford adalah satu-satunya pemimpin Amerika yang menjadi wakil presiden dan kemudian presiden tanpa melalui pemilihan. Ia diangkat menjadi wakil presiden oleh mantan Presiden Nixon tahun 1973 dan menjadi presiden ke-38 ketika Nixon berhenti di bawah ancaman impeachment tahun 1974.

XS
SM
MD
LG