Tautan-tautan Akses

PM Thailand Berjanji Atasi Pemberontakan Muslim di Selatan Secara Damai


Thailand berjanji akan menggunakan cara-cara damai untuk mengakhiri pemberontakan kelompok muslim di Thailand selatan. Ini dikatakan oleh perdana menteri sementara, jenderal Surayud Chulanont setelah bertemu dengan perdana menteri Malaysia Abdullah badawi di Kuala lumpur.

Kata jenderal Chulanont, dia akan berusaha untuk merangkul semua kelompok minoritas islam dan mengadakan pertemuan dengan banyak tokoh islam di negara yang penduduknya sebagian besar warga Buddha itu. Ini adalah cara yang sama sekali berbeda dengan kebijaksanaan perdana menteri terguling Thaksin Shinawatra, yang bertekad akan menghancurkan pemberontakan itu.

Pemerintah Malaysia telah menawarkan diri untuk menjadi penengah dalam perundingan antara pemerintah Thailand dan pemberontak muslim itu. Kedua pemimpin itu juga membahas status 130 orang warga muslim Thailand yang lari ke Malaysia tahun lalu untuk menghindarkan diri dari aksi kekerasan. Kata perdana menteri Abdullah Badawi, pengungsi muslim itu boleh terus tinggal di Malaysia. Lebih dari 1300 orang tewas di Thailand selatan sejak tahun 2004.

XS
SM
MD
LG