Tautan-tautan Akses

Tokyo Mempertimbangkan Sanksi Keuangan dan Hukuman Terhadap Korea Utara


Negara-negara tetangga Korea Utara turut bersama Amerika Serikat dalam usaha menghukum Korea Utara dengan sanksi yang keras atas percobaan nuklirnya.

Menteri Keuangan Jepang mengatakan Tokyo sedang mempertimbangkan perluasan sanksi keuangan dan hukuman lain terhadap negara komunis yang menyendiri itu. Amerika Serikat mendesak PBB agar memerintahkan embargo senjata total terhadap Korea Utara.

Para diplomat akan mengadakan pertemuan lagi di New York hari ini untuk membicarakan usul Amerika. Rancangan resolusi tersebut juga hendak membekukan harta yang behubungan dengan program senjata Pyongyang dan memerintahkan inspeksi semua muatan barang yang masuk dan keluar dari negara itu.

Dutabesar Amerika di PBB mengatakan anggota Dewan Keamanan, Rusia dan Cina, telah menanggapi dengan baik usul Amerika tadi.

Pengumuman Pyongyang bahwa pihaknya telah meledakkan bom nuklir hari Senin belum diperiksa kebenarannya oleh Jepang, Korea Selatan, dan Amerika Serikat. Dan walaupun kampanye diplomatic untuk menghukum Korea Utara sedang berjalan saat ini, Jepang mengatakan Tokyo perlu memastikan ledakan nuklir itu sebelum Jepang mengenakan sanksi lebih jauh.

XS
SM
MD
LG