Tautan-tautan Akses

Jam Malam di Khartoum Untuk Cegah Kerusuhan Akibat Kematian Wapres John Garang


Jam malam diberlakukan di ibukota Sudan, Khartoum, untuk mencegah kerusuhan akibat kematian John Garang, bekas pemimpin pemberontak yang baru saja dilantik menjadi Wakil Presiden Sudan.

Pemimpin berumur 60 tahun itu tewas bersama 13 orang lain dalam kecelakaan helikopter di dekat perbatasan Sudan-Uganda Sabtu malam. Ketika berita mengenai kematian John Garang mencapai Khartoum Senin pagi, kekerasan berkobar menewaskan sekurang-kurangnya 20 orang. Toko-toko dijarah dan mobil-mobil dibakar.

Presiden Bush, Sekjen PBB Kofi Annan dan para pemimpin dunia yang lain telah menyatakan ikut berdukacita atas kematian John Garang, yang memegang peran penting dalam tercapainya perjanjian perdamaian antara pemerintah Sudan dan pemberontak di selatan bulan Januari yang lalu, mengakhiri perang saudara yang telah berlangsung 21 tahun.

Presiden Bush dan Kofi Annan menyerukan agar Sudan mempertahankan perjanjian perdamaian itu. Partai yang dipimpin John Garang, Gerakan Pembebasan Rakyat Sudan, telah mengangkat wakil ketua, Jenderal Salva Kiir, menjadi ketua yang baru.

XS
SM
MD
LG