Tautan-tautan Akses

AS Sambut Baik Keputusan  Birma Untuk Tidak Menjadi Ketua ASEAN


Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan pihaknya menyambut baik pengumuman Birma untuk tidak menjadi ketua ASEAN akhir tahun 2006 untuk memfokuskan dirinya pada rekonsiliasi nasional.

Jurubicara Departemen Luar Negeri Sean McCormack mengatakan Amerika Serikat akan terus bekerja-sama dengan ASEAN, tetapi mencarat bahwa pemerintah Birma terus melanggar HAM. McCormack sekali lagi mengimbau pemerintah militer Birma supaya membebaskan para tahanan politik termasuk pemimpin pro-demokrasi Aung San Suu Kyi.

Sebelumnya pada hari Selasa para menteri luar negeri ASEAN di Laos mengatakan mereka akan memperkenankan Rangoon memegang jabatan ketua manakala negara itu sudah siap.

Uni Eropa dan Amerika Serikat menyambut baik keputusan Birma untuk mambatalkan gilirannya menjadi ketua ASEAN Pengumuman itu mengakhiri spekulasi berpekan-pekan dan tekanan intensif – baik dari lingkungan ASEAN maupun dari masyarakat internasional – supaya Birma yang diperintah militer tidak memperoleh giliran menjadi ketua karena rekornya yang buruk di bidang HAM. Amerika dan Uni Eropa tadinya mengancam akan memboikot pertemuan ASEAN jika Burma menjadi ketuanya.

XS
SM
MD
LG