Tautan-tautan Akses

Parlemen Irak Setujui Kabinet Baru


Irak telah mempunyai pemerintah pertama hasil pemilihan sejak jatuhnya Saddam Hussein. Perlemen hari Kamis menyetujui susunan kabinet yang diajukan Perdana Menteri Ibrahim al Jaafari. Lima pos penting termasuk pertahanan dan perminyakan dipegang penjabat sementara karena perembukan untuk mengisinya dengan menteri tetap belum membuahkan hasil.

Presiden Bush telah mengucapkan selamat kepada pemerintah baru itu. Namun pemuka-pemuka Muslim Suni yang minoritas mengomel sebab merasa Suni kurang terwakili di dalamnya dan mengancam akan menarik diri.

Para pemimpin Irak sekarang harus bekerja dengan Parlemen menyusun konstitusi baru sebelum pemilihan umum yang dijadwalkan tahun ini nanti.

Pemerintah baru juga menghadapi tantangan untuk mengakhiri pemberontakan dan kekerasan. Dalam keresahan terbaru, dua pejabat Kementerian Dalam Negeri dibunuh di Baghdad. Kemudian pengebom mobil bunuh diri menewaskan dua anggota militer Irak di Tikrit dan melukai sekitar 15 lainnya termasuk tiga anggota militer Amerika.

XS
SM
MD
LG