Tautan-tautan Akses

Serangan Bom dan Mortir Guncang Baghdad, 14 Tewas


Polisi Irak memeriksa lokasi serangan bom di Baghdad, 15 January 2014 (Foto: dok).
Polisi Irak memeriksa lokasi serangan bom di Baghdad, 15 January 2014 (Foto: dok).

Wakil Presiden Joe Biden berbicara dengan Perdana Menteri Irak Nouri al-Maliki, Sabtu (18/1) untuk menegaskan dukungan Amerika bagi perlawanan Irak terhadap kelompok teror di provinsi Anbar.

Pihak berwenang mengatakan empat bom mobil dan serangan mortir mengguncang ibukota, Baghdad, hari Sabtu (18/1), menewaskan setidaknya 14 orang dan 50 lainnya terluka. Belum ada penjelasan mengenai siapa yang bertanggung jawab atas serangan itu.

Kekerasan di Irak melonjak dalam setahun ini. Ketegangan meningkat sejak militan terkait Al-Qaida dan kelompok lain merebut kota Fallujah di provinsi Anbar, mengeksploitasi perbedaan pendapat di kalangan minoritas Sunni atas tindakan pemerintah pimpinan Syiah.

Gedung Putih mengatakan Wakil Presiden Joe Biden berbicara dengan Perdana Menteri Irak Nouri al-Maliki, Sabtu (18/1) untuk menegaskan dukungan Amerika bagi perlawanan Irak terhadap kelompok teror di provinsi Anbar.

Sebuah pernyataan menyebutkan kedua pemimpin sepakat mengenai pentingnya kelanjutan penjangkauan Irak kepada para pemimpin daerah dan pemimpin suku di daerah tersebut.
XS
SM
MD
LG