Tautan-tautan Akses

27 Tewas dalam Protes Pemotongan Subsidi BBM di Sudan


Para pengunjuk rasa membakar ban sebagai aksi protes atas kebijakan pemotongan subsidi bahan bakar oleh pemerintah Sudan di Kadro, 25 kilometer sebelah utara Khartoum, 25 September 2013.
Para pengunjuk rasa membakar ban sebagai aksi protes atas kebijakan pemotongan subsidi bahan bakar oleh pemerintah Sudan di Kadro, 25 kilometer sebelah utara Khartoum, 25 September 2013.

Para pejabat medis di Sudan mengatakan sedikitnya 27 orang telah tewas dalam demonstrasi yang terjadi setelah pemerintah Khartoum memutuskan untuk memotong subsidi bahan bakar.

Para demonstran tewas pekan ini dalam bentrokan dengan pasukan keamanan. Polisi menembakkan gas air mata ke arah para demonstran yang melemparkan batu yang menghambat jalan-jalan dan membakar bangunan.

Sebagian demonstran menyerukan penggulingan Presiden Omar al-Bashir, yang telah memerintah Sudan sejak merebut kekuasaan tahun 1989.

Demonstrasi mulai terjadi hari Senin setelah pemerintah mengumumkan pihaknya menghentikan subsidi bahan bakar dalam upaya untuk membantu ekonomi. Hari Minggu, Presiden Bashir mengatakan subsidi tersebut telah mencapai tingkat yang “berbahaya” bagi ekonomi Sudan.

Penghentian itu menyebabkan kenaikan tajam harga bahan bakar. Tindakan tersebut membuat marah banyak warga yang turun ke jalan-jalan untuk melakukan protes.

Sementara itu, pihak berwenang Sudan mengerahkan pasukan keamanan di sekitar instalasi-instalasi penting dan pompa-pompa bensin, setelah para perusuh membakar gedung-gedung dan merintangi jalan.

Keresahan yang meningkat telah menjadi tantangan terbesar yang dihadapi pemerintahan Bashir sejak ia merebut kekuasaan tahun 1989. Krisis bahan bakar Sudan mulai terjadi setelah Sudan Selatan merdeka tahun 2011. Negara baru itu memperoleh kira-kira 75 persen produksi minyak mentah Sudan.

Amerika Serikat mendesakkan ketenangan hari Rabu. Kedutaan Amerika di Khartoum menyerukan kepada semua pihak agar menghindari kekerasan lebih jauh dan menghormati kebebasan sipil.

Recommended

XS
SM
MD
LG