Tautan-tautan Akses

India Bebaskan Politisi India yang Berpengaruh dari Dakwaan Korupsi


Politisi daerah Tamil Nadu, India, Jayaram Jayalalitha (Foto: dok).
Politisi daerah Tamil Nadu, India, Jayaram Jayalalitha (Foto: dok).

Para pendukung partai Jayaram Jayalalitha bersorak, menyalakan kembang api dan menari-nari di jalan-jalan ibukota negara bagian Tamil Nadu, Chennai, setelah Pengadilan Tinggi Karnataka di Bangalore mengeluarkan putusannya.

Sebuah pengadilan banding di India selatan membebaskan politisi daerah yang berpengaruh, Jayaram Jayalalitha, dari tuduhan korupsi hari Senin (11/5), membukakan jalan baginya untuk terjun kembali ke arena politik.

Para pendukung partai Jayalalitha bersorak, menyalakan kembang api dan menari-nari di jalan-jalan ibukota negara bagian Tamil Nadu, Chennai, kota asalnya, setelah Pengadilan Tinggi Karnataka di Bangalore mengeluarkan putusannya.

Jayalalitha, umur 67 tahun, yang semasa muda adalah bintang film, mengatakan, putusan tersebut menunjukkan bahwa kasus itu telah "direncanakan” oleh musuh-musuh politiknya.

Dalam mencabut kasus tersebut, Hakim C.R. Kumaraswamy mengatakan, tim jaksa telah gagal membuktikan bahwa Jayalalitha bersalah. Hakim juga membebaskan tiga pembantu Jayalalitha dalam kasus yang sama.

Jayalalitha dipaksa mundur tahun lalu sebagai pejabat terpilih tertinggi di negara bagian selatan Tamil Nadu, setelah sebuah pengadilan Bangalore, bulan September tahun lalu, menghukumnya karena memiliki kekayaan yang berlebihan dibandingkan pendapatannya, dan menjatuhkan hukuman empat tahun penjara kepadanya.

Recommended

XS
SM
MD
LG