Tautan-tautan Akses

Jubir Presiden Mesir: Pidato soal Yahudi di Luar Konteks


Pernyataan Presiden Mesir Mohammed Morsi tahun 2010 dipermasalahkan karena dinilai menanamkan kebencian pada Yahudi dan Zionisme (foto: dok).
Pernyataan Presiden Mesir Mohammed Morsi tahun 2010 dipermasalahkan karena dinilai menanamkan kebencian pada Yahudi dan Zionisme (foto: dok).

Jubir Presiden Mesir mengatakan, komentar Presiden Morsi tiga tahun lalu, diambil dari sebuah pidato tentang “agresi Israel terhadap Palestina di Jalur Gaza”.

Seorang juru bicara Presiden Mesir Mohammed Morsi mengatakan komentar pemimpin Islami tersebut mengenai Yahudi hampir tiga tahun lalu dan dipermasalahkan oleh Gedung Putih sebagai “sangat menghina”, adalah di luar konteks.

Yasser Ali mengatakan Presiden Morsi hari Rabu mengatakan kepada delegasi Senat Amerika yang dipimpin anggota Partai Republik John Mc Cain, bahwa komentar yang disiarkan diambil dari sebuah pidato tentang “agresi Israel terhadap Palestina di Jalur Gaza”.

Ia mengatakan Presiden Morsi memberitahu kelompok itu bahwa harus digariskan perbedaan antara Judaisme dan para pengikutnya, dengan kecaman terhadap mereka yang melakukan aksi kekerasan terhadap Palestina. Presiden Morsi juga menekankan rasa hormatnya pada kebebasan agama dan praktek keagamaan.

Sehari sebelumnya pemerintahan Obama mengatakan pemimpin Mesir itu seharusnya mencabut pernyataan yang dibuatnya tahun 2010, yang menyerukan warga Mesir untuk “membesarkan anak cucu mereka dengan kebencian pada Yahudi dan Zionisme”.

Pernyataan yang dibuat ketika Mohammed Morsi memimpin sayap politik Ikhwanul Muslimin itu, dibangkitkan lagi ketika komentar itu ditayangkan di salah satu acara TV Mesir bulan ini.
XS
SM
MD
LG