Tautan-tautan Akses

China Perketat Pemeriksaan Kargo Korut


Suasana di terminal peti kemas di Dalian, China (Foto: dok). Pemerintah China memperketat pemeriksaan atas kargo Korea Utara sebagai sanksi atas uji coba nuklir dan misil sekutunya tersebut beberapa waktu yang lalu.
Suasana di terminal peti kemas di Dalian, China (Foto: dok). Pemerintah China memperketat pemeriksaan atas kargo Korea Utara sebagai sanksi atas uji coba nuklir dan misil sekutunya tersebut beberapa waktu yang lalu.

China menghukum sekutunya, Korea Utara, atas uji nuklir dan misil beberapa waktu lalu, dengan memperketat pemeriksaan atas kargo.

Pengetatan pemeriksaan kargo merupakan bagian dari langkah-langkah China untuk mengirim pesan kepada Korea Utara agar tidak melakukan melanjutkan provokasi uji coba nuklir dan misil.

Perusahaan kargo dan perdagangan di beberapa pelabuhan dan kota di dekat perbatasan Korea Utara mengeluhkan adanya pemeriksaan yang lebih ketat dan pemeriksaan secara acak dan tiba-tiba, yang meningkatkan biaya usaha yang tidak diperkirakan Korea Utara.

Beberapa mesin, barang mewah dan barang kebutuhan sehari-hari seperti beras dan minyak goreng merupakan produk-produk yang menjadi pemeriksaan ketat tersebut. Sebuah perusahaan kargo dan perdagangan di kota pelabuhan Dalian, Dalian Fast International Logistic Co., mengatakan perusahaannya sejauh ini sudah merugi hingga 20 persen.

Sebagai urat nadi perekonomian Korea Utara yang selama ini memberi dukungan perdagangan, bantuan dan perlindungan diplomatik, China menunjukkan isyarat akan bersikap lebih keras jika Korea Utara melanjutkan provokasinya.

Pejabat-pejabat Amerika yang berada di Beijing untuk melakukan perundingan selama dua hari, hari Jum’at mengatakan mereka berbesar hati bahwa isyarat China tersebut akan membantu menyelesaikan krisis dengan Korea Utara.

Recommended

XS
SM
MD
LG