Tautan-tautan Akses

Gerakan Anti Pemerintah Thailand Serukan Rapat Politik Besar-Besaran


Para pemimpin gerakan anti pemerintah Thailand menyerukan penyelenggaraan rapat politik besar-besaran Minggu setelah terjadi serangan granat Kamis, yang menewaskan satu pengunjuk rasa dan melukai 23 orang lainnya.

Para pemimpin Persekutuan Rakyat untuk Demokrasi atau PAD menuduh pemerintah berada dibelakang serangan itu, dan katanya mereka tidak akan mentolerir apa yang mereka sebut sebagai penumpasan brutal oleh pemerintah.

Perdana Menteri Somchai Wongsawat membantah tuduhan PAD, dan katanya bukan kebijakan pemerintah untuk menggunakan kekerasan terhadap pengunjuk rasa.

Serangan itu terjadi Kamis, dihalaman kantor resmi Perdana Menteri, yang telah diduduki pengunjuk rasa selama hampir tiga bulan.

Tak ada yang menyatakan bertanggung jawab atas terjadinya ledakan itu, dan para pemrotes menolak mengijinkan polisi masuk kehalaman untuk menyelidiki ledakan itu.

XS
SM
MD
LG