Tautan-tautan Akses

Jajak Pendapat Pra-Pemilu: Obama Masih Unggul 7 Persen


Angket pra pemilihan menunjukkan calon presiden dari Partai Demokrat Barack Obama unggul teguh dari saingannya dari Partai Republik John McCain dalam pemilihah hari Selasa 4 November.

Hari Senin sebelumnya Obama memulai kampanye di negarabagian Florida mengajak pendukungnya yang riuh-rendah agar terus berjuang sampai TPS ditutup hari Selasa. Ia mengatakan terlalu banyak yang dipertaruhkan untuk melambat sekalipun hanya tinggal beberapa jam lagi.

Jika terpilih Obama menjadi warga kulit hitam pertama Amerika yang merebut Gedung Putih. Setelah Florida, pada hari sama Obama berkampanye ke North Carolina dan Virginia. Ketiga negarabagian mendukung George Bush dalam dua pemilihan presiden terakhir. Obama mengatakan kepada pendukungnya mereka dapat membawa negeri ini pada arah baru mulai hari Selasa.

Sementara itu – John McCain mempunyai jadwal yang sibuk hari Senin berusaha melakukan comeback dan meraih kemenangan pada menit-menit terakhir. Ia berkampanye ke tujuh negarabagian. Di Florida ia mengatakan kepada pendukungnya jenjang perbedaan dalam jajak antara dia dan Obama semakin mengecil dan mendeklarasikan si Mac kembali dan kita akan memenangkan pemilihan ini.

Angket nasional terbaru yang dikompilasi oleh REAL CLEAR-DOT-COM rata-rata menunjukkan Obama unggul sekitar 7%. Situs itu memproyeksikan Obama akan meraih suara elektoral yang cukup untuk menang.

Dalam sistem pemilihan presiden di Amerika, tiap negarabagian diberi jatah electoral votes sesuai dengan jumlah penduduk dan wakilnya di Kongres. Untuk memenangkan pemilihan presiden seorang calon harus meraih sedikitnya 270 dari 538 electoral votes itu.

XS
SM
MD
LG