Tautan-tautan Akses

Presiden Malawi Meninggal, Rakyat Tunggu Berita Resmi


Presiden Malawi, Bingu wa Mutharika (Foto: dok).
Presiden Malawi, Bingu wa Mutharika (Foto: dok).

Sumber-sumber diplomatik mengatakan Presiden Malawi Bingu wa Mutharika mengalami serangan jantung di Lilongwe, ibukota Malawi, Kamis (5/4).

Rakyat Malawi masih menunggu pernyataan resmi tentang Presiden Bingu wa Mutharika, di tengah berbagai laporan yang menyebutkan bahwa presiden telah meninggal dunia.

Mutharika dilarikan ke rumahsakit di ibukota, Lilongwe, hari Kamis karena sakit di rumahnya. Media pemerintah mengatakan ia diterbangkan ke Afrika Selatan tetapi belum ada informasi lebih lanjut.

Sumber-sumber medis dan pemerintah, yang tidak mau disebut namanya, mengatakan presiden berusia 78 tahun itu meninggal akibat serangan jantung.

Dalam jumpa pers hari Jumat, Wakil Presiden Joyce Banda menyatakan ia sedang mencoba mempelajari lebih lanjut tentang situasi itu. Ditambahkan, ia dan rakyat Malawi lain, dalam kata-katanya, "masih belum tahu."

Mantan presiden Malawi Bakili Muluzi hari Jumat mendesak pejabat-pejabat untuk memberi informasi tentang Mutharika.

Ia juga mengimbau para politisi agar menghormati konstitusi, yang menyatakan Wakil Presiden Banda seharusnya mengambil alih kekuasaan jika presiden tidak lagi mampu menjalankan tugas.

Recommended

XS
SM
MD
LG