Ronaldo 'Bahagia' di Arab Saudi, Harap Pemain Top Dunia Lain Ikut Gabung   

Penyerang Portugal Nassr Cristiano Ronaldo bereaksi setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Liga Pro Saudi antara Al-Nassr dan Al-Shabab di Stadion al-Awwal Park di Riyadh pada 23 Mei 2023. (Foto: AFP)

Cristiano Ronaldo berharap dapat menyelesaikan musim di Al Nassr dengan hasil gemilang. Namun, penyerang asal Portugal itu mengatakan dia senang berada di Arab Saudi dan berharap pemain-pemain besar lainnya akan mengikutinya untuk bermain di liga tersebut pada musim berikutnya.

BACA JUGA: Ronaldo Cetak Gol Pertama untuk Al Nassr

"Kami memiliki tim yang sangat bagus, pemain Arab yang sangat bagus, tetapi infrastrukturnya - mereka perlu sedikit lebih ditingkatkan. Bahkan wasit, sistem VAR, harus sedikit lebih cepat," katanya dalam wawancara dengan SPL.

"Di Eropa kami lebih banyak berlatih di pagi hari dan di sini kami berlatih di sore, atau malam hari. Ketika bulan Ramadan dimulai, kami berlatih pada jam 10 malam. Itu aneh sekali," tambahnya.

BACA JUGA: Ayah Messi Bantah Rumor Sang Anak Hijrah ke Klub Saudi

"Jika itu terjadi, liga akan sedikit membaik. Usia tidak penting,” tegasnya. [ah/rs]