Ratusan Orang Kenang 2 Warga Texas yang Tewas di Perancis

Mainan dan bunga diletakkan di memorial di Nice, Perancis, untuk mengenang 10 anak yang tewas dalam serangan di kota itu (16/7). (VOA/H. Murdock)

Keluarga Copeland itu sedang liburan di Perancis ketika Mohamed Lahouaiej Bouhlel menabrakkan truk yang dikendarainya ke kerumunan massal Kamis lalu dalam perayaan Hari Bastille, menewaskan sedikitnya 84 orang.

Ratusan orang telah menghadiri acara penyalaan lilin untuk mengenang seorang laki-laki asal Lakeway, Texas dan puteranya yang tewas dalam serangan truk di Nice, Perancis.

Surat kabar Austin American-Statesman melaporkan Pastor Gereja Lake Hills Mac Richard memulai upacara Minggu malam (17/7) dengan menjelaskan bahwa itu bukan upacara peringatan, melainkan awal proses berduka.

Dia mengatakan kematian Sean Copeland, 51, dan Brodie Copeland, 11, merupakan “kehilangan yang tidak dapat dijelaskan dengan kata-kata.”

Keluarga Copeland itu sedang liburan di Perancis ketika Mohamed Lahouaiej Bouhlel menabrakkan truk yang dikendarainya ke kerumunan massal Kamis dalam perayaan Hari Bastille, menewaskan sedikitnya 84 orang.

Menurut pernyataan yang dibacakan pastor, beberapa anggota keluarga Copeland lainnya masih berada di Eropa dan berkoordinasi dengan pemerintah AS untuk segera pulang. [vm]