29 Oktober 2014

Roket tanpa awak Antares yang membawa kargo bagi Stasiun Antariksa Internasional (ISS) meledak beberapa detik setelah peluncuran di pulau Wallops, Virginia, AS.

Seekor itik berenang di danau kota Pitlochry, Skotlandia sementara daun-daun musim gugur yang menguning tercermin pada permukaan air.

Anak-anak berusaha menyentuh gelembung-gelembung sabun di depan gedung Opera di Zurich, Swiss.

Kendaraan baru AeroMobil 3.0, sebuah prototipe mobil udara, dipamerkan di istana Hofburg, Wina, Austria. AeroMobil mencapai kecepatan 160 km/jam sebagai mobil dan 200 km/jam sebagai pesawat.

Asap mengepul setelah militer Mesir membom sebuah rumah di Rafah, dekat perbatasan dengan Jalur Gaza.

Konvoi kendaraan pejuang Kurdi Irak atau Peshmerga, diarak oleh warga Kurdi Turki dalam perjalanan menuju Kobani, Suriah.

Mahasiswa Turki berbaris sambil membawa gambar Mustafa Kemal Ataturk, pendiri Turki, pada HUT ke-91 berdirinya Republik Turki di Ankara.

Seorang pria membawa obor di lokasi tanah longsor di komplek perkebunan teh Koslanda di Badulla, sebelah timur ibukota Kolombo, Sri Lanka.

Pekerja konstruksi mempersiapkan jalan bagi desa-desa di kota Pahoa, sementara aliran lava gunung Kilauea di Hawaii mengancam permukiman warga Pahoa.

Umat Hindu berkumpul di tepi sungai Gangga untuk melakukan ritual saat matahari terbenam di kota Patna, India.

Karya seni 500 semangka yang dihiasi lampu-lampu untuk menandai perayaan Halloween di Shenyang, Liaoning, China.

Sebuah rumah tampak sebagian terendam air akibat meluapnya air laguna di Lagos, Nigeria.