15 Maret 2018

Seorang anak tertidur lelap di sebuah tas di desa Beit Sawa, sementara keluarganya berusaha mengungsi dari Ghouta Timur, Suriah.

Tulisan graffiti dibuat di dekat pintu masuk Kedutaan Besar Rusian di London, yang kurang lebih berbunyi: "Jamuan di Kedutaan Rusia dengan menu berbagai macam racun/gas saraf yang digunakan untuk membunuh para agen Rusia di London."

Para murid menggunakan alat realitas dunia maya (VR) di dalam kelas di Xiangxi Tujia, Hunan province, China.

Anak-anak sekolah di Berlin, Jerman, meletakkan 740 boneka beruang "teddy bear" di depan gedung konser Konzerthaus untuk mengingatkan bahwa ada 740 ribu anak pengungsi Suriah yang tidak dapat mengenyam pendidikan karena konflik berkepanjangan di sana.

Para pengunjung melihat patung terbalik pegunungan Matterhorn, bagian dari pegunungan Alpen, dalam pameran di Oberhausen, Jerman.

Para siswa di Chicago's North Lawndale, Illinois, melakukan aksi walkout untuk memrotes kekerasan senjata api.

Para pejalan kaki berpegangan pada pagar besi untuk menyeberangi jalanan yang tergenang banjir akibat hujan deras di Nairobi, Kenya.

Paul Townend mengendarai kudanya untuk melompati rintangan pada festival berkuda Cheltenham di Gloucestershire, Inggris.