Ledakan Guncang Kantor Perusahaan Minyak Negara Meksiko

Regu penyelamat mencari korban di kantor pusat perusahaan minyak negara Meksiko (PEMEX) di Mexico City pasca ledakan yang mennguncang gedung tersebut, 31 Januari 2013. Dilaporkan sedikitnya 25 orang tewas dan 101 lainnya terluka dalam insiden tersebut.

Regu penyelamat mengangkat salah seorang korban yang terluka pasca ledakan di gedung milik perusahaan minyak negara Meksiko, PEMEX, di Mexico City 31 Januari 2013.

Keluarga dari karyawan PEMEX, perusahaan minyak negara Meksiko, menanti informasi lebih lanjut terkait kondisi keluarganya di luar rumah sakit PEMEX di Azcapotzalco, Mexico City, 31 Januari 2013.

Menteri Dalam Negeri Meksiko, Miguel Angel Osorio Chong (tengah) menyampaikan keterangan pers di kantor pusat perusahaan minyak negara PEMEX pasca ledakan yang mengguncang gedung kantor tersebut, 31 Januari 2013.

Sebuah ledakan mengguncang gedung pencakar langit milik perusahaan minyak negara Meksiko, PEMEX, 31 Januari 2013. Dilaporkan 25 orang meninggal dan 101 lainnya terluka dalam insiden di bangunan berlantai 54 di Mexico City tersebut.

Seorang pekerja berjalan melewati puing-puing yang berserakan di luar gedung milik perusahaan minyak negara Meksiko, PEMEX, di Mexico City, pasca ledakan 31 Januari 2013.

Jendela-jendela di gedung milik perusahaan minyak negara Meksiko, PEMEX, di Mexico CIty nampak hancur berantakan pasca ledakan 31 Januari 2013.