28 April 2015

Seorang pemadam kebakaran menggunakan gergaji untuk membuka pagar besi ketika berusaha memadamkan api di sebuah toko dan perumahan Selasa pagi (28/4) ketika bentrokan terjadi setelah pemakaman Freddie Gray di Baltimore, Maryland. Kerusuhan melanda kota itu hari Senin (27/4) ketika ratusan perusuh menjarah toko-toko, membakar gedung-gedung dan melukai setidaknya 15 polisi.

Aktivis Indonesia memegang foto tahanan, yang merupakan terpidana mati kasus narkoba, dalam sebuah demo yang menuntut pemerintah menghentikan eksekusi mereka, di Jakarta. Keluarga terpidana berkunjung untuk terakhir kalinya dan merupakan pertanda bahwa pemerintah segera mengeksekusi delapan orang asing dan seorang warga Indonesia, walaupun dunia internasional menolaknya dan meminta pengampunan bagi mereka.

Seorang pria berjalan di reruntuhan rumah-rumah yang rusak akibat gempa bumi di Bhaktapur dekat Kathmandu, Nepal. Warga desa yang lapar dan putus asa berlari mendekati helikopter yang membawa bantuan di wilayah terpencil hari Selasa (28/4), memohon untuk dibawa agar selamat, empat hari setelah gempa bumi dahsyat menewaskan kurang lebih 4.500 orang.

Pendaki Perancis Alain Robert, juga dikenal sebagai "Spiderman," memegang bendera Nepal ketika memanjat Tour Montparnasse, gedung setinggi 210 meter di tengah kota Paris, Perancis, untuk menunjukkan dukungan terhadap korban gempa bumi di Nepal.

Seorang perempuan membawa koper ketika meninggalkan bentrokan antara polisi anti huru-hara dan demonstran menentang keputusan partai berkuasa CNDD-FDD untuk mengijinkan Presiden Pierre Nkurunziza mencalonkan diri untuk masa jabatan lima tahun ketiga kalinya, di Bujumbura, Burundi.

Pemandangan gunung berapi Calbuco yang menyemburkan debu dan asap dekat kota Alerce, Chile. Gunung tersebut, yang meletus pada tahun 1961, meletus minggu lalu dengan semburan debu dan asap setinggi 15 km di udara.

Sebuah bendera keseteraan melambai dalam sebuah demo di depan Gedung Mahkamah Agung di Washington, D.C. Mahkamah Agung akan menggelar sidang dengar pendapat soal pernikahan sesama jenis.

Para pendukung aktivis hak-hak perempuan Sabeen Mahmud, yang dibunuh oleh sekelompok pria bersenjata yang tak dikenal, membawa fotonya di sebuah protes di Islamabad, Pakistan. Kelompok pria tak bersenjata yang menggunakan motor membunuh Mahmud Jumat lalu (24/4) di Pakistan beberapa jam setelah ia mengadakan forum tentang di kawasan Baluchistan yang sedang bergejolak, tempat pemberontakan yang telah berlangsung lama, menurut polisi.

Pengunjung berjalan di Taman Hitsujiyama yang ditutupi oleh tanaman phlox yang sedang mekar di Chichibu, pinggiran Tokyo. Bunga yang mekar itu diharapkan menarik banyak pengunjung hingga musim liburan Jepang "Golden Week" di akhir April dan awal Mei.

Presiden Barack Obama dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe berjalan ke Rose Garden di Gedung Putih di Washington untuk melakukan konferensi pers gabungan.

Para penggemar menanti kedatangan Paul McCartney sebelum ia tampil di Nippon Budokan Hall di Tokyo. Pertunjukkan itu merupakan kembalinya McCartney ke acara itu pertama kalinya setelah tampil bersama Beatles pada tahun 1966.

Seekor angsa berenang melewati "Seepyramide" (Piramida Danau) di Fuerst-Pueckler-Park di Branitz dekat Cottbus, Jerman timur. Count Hermann Ludwig Heinrich von Pueckler-Muskau (1785–1871), seorang bangsawan Jerman yang dikenal atas minatnya terhadap pertamanan lanskap, dikubur di dalam piramida itu.