17 Juli 2015

Seorang anak memberi hormat di lokasi penembakan di mana empat marinir tewas ditembak di sebuah Pusat Karir Angkatan Bersenjata/Garda Nasional di ​Chattanooga, Tennessee.

Sebuah pesawat terbang di atas asap yang mengepul di Athena. Petugas berupaya memadamkan kebakaran semak di bagian timur laut Athena dan kebakaran hutan lainnya di bagian selatan semenanjung ​Pelopponese yang membuat warga lima desa harus mengungsi.

Keluarga dan kerabat korban jatunya pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH17 berdiri di depan monumen yang mengenang korban, pada upacara peringatan tragedi tersebut di ​Nieuwegein, dekat Utrecht, Belanda.

Anak-anak Muslim Kosovo ikut serta dalam sholat Idul Fitri di masjid ​Sulltan Mehmet Fatih di Pristina.

Demonstan Tibet dalam pengasingan meneriakkan slogan-slogan anti China dalam sebuah aksi protes di luar Kedutaan Besar China di New Delhi, India. Mereka memprotes kematian ​Tenzin Delek Rinpoche, seorang biksu ternama Tibet di penjara China pekan ini.

Petugas membersihkan lapangan dari genangan air setelah hujan lebat menunda dimulainya putaran kedua Kejuaraan Golf Inggris Terbuka di Old Course, ​St. Andrews, Skotlandia.

Orang-orang mengusung foto korban pemboman tahun 1994 di balai masyarakat Yahudi pada peringatan 21 tahun serangan tersebut di ​Buenos Aires, Argentina. Pemboman yang menyasar warga Argentina kebangsaan Yahudi itu menewaskan 85 orang dan hingga kini belum ditemukan siapa pelakunya.

Seniman Kenya ​Evans Yegon alias ​"Yegonizer" mengerjakan lukisan potret Presiden AS Barack Obama di sebuah studio di Nairobi. Kenya bersiap menyambut Obama yang akan berkunjung pekan depan.

Gambar matahari ini diambil Rabu (15/7) menggunakan piranti ​Extreme Ultraviolet Imager di pesawat ​STEREO-A milik NASA, yang mengumpulkan gambar-gambar dalam berbagai panjang gelombang cahaya yang tidak terlihat oleh mata manusia. Gambar ini menunjukkan matahari dalam panjang gelombang ​171 angstrom, yang biasanya berwarna biru. Gambar ini dirilis Jumat (17/7).

Seorang petugas merapikan taman labirin yang terdiri dari 8.000 bunga matahari di Mons, Belgia, sebagai bagian dari perayaan kota ini sebagai ibukota budaya Eropa. Bunga matahari ini dipilih sebagai penghormatan terhadap pelukis Belanda yang salah satu lukisan terkenalnya menggambar bunga matahari.

​Lucia Popian membersihkan dan memoles salib di altar utama, sebagai bagian dari proyek restorasi Katedral St. Patrick di New York senilai $177 juta. Renovasi ini dimulai tahun 2012 dan direncanakan rampung sebelum kunjungan Paus Fransiskus bulan September mendatang.

​Ekaterina Dyachenko dari Rusia bertarung dengan ​Olga Kharlan dari Ukraina dalam sebuah nomor lomba Kejuaraan Anggar Dunia di Moskow.

Mohibur Rahman berpose sebagai karakter Manga pada Konferensi Film dan Komik London.

Seorang anak mencipratkan air di sungai Berounka di saat temperatur mencapai 37 derajat Celcius di desa ​Zadni Treban dekat Praha, Republik Ceko.