21 Februari 2013

Sebuah foto yang dirilis oleh kantor berita resmi Suriah (SANA) menunjukkan beberapa warga yang terluka setelah sebuah bom mobil berkekuatan besar meledak di dekat markas besar partai Baath, di pusat ibukota Damaskus.

Seorang pekerja Belgia berteriak dengan menunjukkan dompetnya, saat bersama puluhan ribu pekerja lainnya memprotes langkah-langkah penghematan pemerintah - yang telah mempengaruhi pendapatan mereka selama krisis keuangan Eropa. Demonstran di Brussels, Belgia menuntut pemerintah mendorong penciptaan lapangan kerja.

Tentara Mali melepaskan tembakan dengan senapan mesin dalam pertempuran dengan militan di kota Gao.

Sebuah jalan antar kota-89 di selatan kota Page, negara bagian Arizona, mengalami kerusakan (seperti tertekuk) yang diperkirakan akibat 'peristiwa geologi'.

Hujan salju yang sangat jarang turun di negara bagian Arizona, turun di kota Tucson, Arizona.

Demonstran di Spanyol bentrok dengan polisi anti huru hara selama aksi protes terhadap langkah-langkah penghematan pemerintah dan dugaan korupsi di kalangan politisi Spanyol. Demonstran di depan kantor DPRD, di kota Pamplona, Spanyol utara juga menuntut penciptaan lapangan kerja.

Seorang pemuja Dewa Krishna terlihat mengendarai sepeda di jalanan kota Kolkata, India, pada hari pertama pemogokan industri nasional oleh beberapa serikat pekerja yang direncanakan berlangsung dua hari.

Sebuah gadis etnis Hmong berusaha melindungi rambutnya dari angin kencang yang bertiup di distrik pegunungan Sa Pa, provinsi Lao Cai di Vietnam barat laut.

Para mahasiswa Malta yang mendukung Partai Buruh mengejek lawan politiknya dari Partai Nasionalis, sebelum acara debat antar para pemimpin politik di Universitas Malta di kota Paola.

Para pebalap sepeda tim Australia: Annette Edmondson, Ashlee Ankudinoff dan Melissa Hoskins - bersaing dalam Lomba Pursuit 3 kilometer dalam Kejuaraan Dunia Balap Sepeda di Minsk, Belarus.

Para pejalan kaki terlihat pada hiasan cermin (kanan) di pintu masuk stasiun kereta api di Tokyo, Jepang.