Polisi Turki Tangkap Seorang Tersangka Dibelakang Pemboman Istambul - 2003-11-29

Polisi Turki telah menangkap seorang pria yang dicurigai memerintahkan serangan bom bunuh-diri terhadap sebuah sinagoga di Istambul awal bulan ini. Polisi mengatakan, pria itu ditangkap Selasa lalu, ketika dia berusaha melintasi perbatasan masuk ke Iran. Pria yang identitasnya tidak disebutkan adalah tersangka dalam satu dari dua pemboman bunuh-diri terhadap sinagoga Istambul 15 November baru lalu. Serangan tadi, dan dua serangan lagi terhadap fasilitas-fasilitas Inggris, 5 hari kemudian, menewaskan 61 orang, termasuk para pembomnya. Pembom itu menyatakan berkewarga-negaraan Turki dan berkaitan dengan teroris internasional. Sedikitnya 20 orang telah dituduh berkaitan dengan pemboman itu .